13 TIPS MEMERAHKAN BIBIR SECARA ALAMI

 on Friday, 25 December 2015  

13 Tips Memerahkan Bibir Secara Alami - Memiliki bibir merah alami akan membuat penampilan sesorang terlihat menarik. Siapa pun pasti ingin memiliki bibir merah alami. Penampilan seseorang akan kelihatan segar dan sehat jika memiliki bibir yang merah. Sebaliknya jika bibir kita kering dan pecah-pecah, pasti akan terlihat kusut dan tidak menarik. Sebenarnya kita bisa menjaga bibir kita agar selalu tampak merah dan menarik dengan cara-cara yang alami. Banyak bahan-bahan alami yang ada di sekitar kita yang bisa kita manfaatkan untuk membuat bibir kita selalu lembab dan terlihat merah alami.

Gunakan bahan-bahan alami berikut untuk merawat bibir kita. Berikut adalah tips merawat bibir dengan bahan-bahan alami.

1. Jeruk nipis
Jeruk nipis selain memiliki banyak manfaat bagi kesehatan tubuh, juga sangat bermanfaat bagi kecantikan. Jeruk nipis dapat digunakan untuk menghilangkan komedo dan jerawat. Selain itu jeruk nipis juag bisa dijadikan solusi alternatif untuk memerahkan bibir secara alami. Caranya adalah, siapkan air perasan jeruk nipis sebanyak 2 sendok makan dan air hangat 2 sendok makan kemudian campurkan air perasan jeruk nipis dan air hangat, lalu aduk. Oleskan ke bibir Anda dan biarkan 10-15 menit. Langkah terakhir bilas menggunakan air hangat.

2. Madu
Cara selanjutnya adalah dengan menggunakan madu. Selain bagus untuk kesehatan tubuh, madu juga dapat memerahkan bibir secara alami. Cara menggunakannya adalah dengan mengusapkan madu ke bibir setiap hari secara rutin. Diamkan selama kurang lebih 15 menit, kemudian cuci dengan air hangat.


3. Air mawar
Selanjutnya, anda juga bisa memerahkan bibir dengan air mawar. Cara penggunaanya adalah dengan mengusapkan air mawar pada bibir sebelum kita tidur. Gunakan setiap hari untuk hasil yaang maksimal.

4. Minyak zaitun
Dalam dunia kecantikan minyak zaitun cukup populer dan memiliki banyak kegunaan. Salah satunya adalah untuk memerahkan bibir. Caranya, bersihkan bibir Anda dari lipstik sampai benar-benar bersih, kemudian campurkan madu atau gula dengan beberapa tetes minyak zaitun. Usapkan campuran minyak zaitun yang telah dibuat pada bibir Anda. Diamkan sebentar lalu bilas dengan air.

5. Mentega
Jarang yang mengetahui bahwa mentega bisa digunakan untuk memerahkan bibir. Gunakan sedikit mentega untuk mengolesi bibir anda agar bibir menjadi merah. Cara ini bisa dilakukan sebelum tidur.

6. Kunyit
Rempah-rempah yang satu ini juga bisa digunakan untuk memerahkan bibir  kita. Caranya dengan mencampurkan bubuk kunyit dengan 1 sendok susu. Aduk sampai rata dan oleskan ke bibir selama kurang lebih 5 menit, kemudian bersihkan dengan air.

7. Alpukat
Alpukat adalah buah mutifungsi. Buah ini juga bisa dijadikan sebagai ramuan pemerah bibir. Cara menggunakannya yaitu, siapkan 50 gram buah alpukat yang sudah dihaluskan, campur dengan 2-3 tetes minyak zaitun. Oleskan ramuan tersebut secara merata pada bibir. Diamkan kurang lebih 6 menit dan bilas menggunakan air bersih. Lakukan sebelum tidur.

8. Daun ketumbar
Cara memerahkan bibir dengan daun ketumbar
Kandungan alami yang terdapat pada daun ketumbar dapat memerahkan bibir hitam. Pertama, haluskan 2 lembar daun ketumbar dan campurkan dengan air secukupnya. Oleskan pada bibir merata dan diamkan 20 menit. Bersihkan bibir dengan air hangat.

10. Minyak kacang almond
Kacang almond mengandung vitamin E.  Oleh karena itu minyak kacang almond dapat dijadikan bahan pemerah bibir secara alami. Fungsi minyak kacang almond bermanfaat memberikan kelembaban pada bibir. Oleskan minyak kacang almond pada bibir sebelum tidur.

11. Tidak minum kopi
Kafein pada kopi dapat membuat bibir menjadi hitam. Oleh karena itu jika ingin memiliki bibir yang merah, tinggalkanlah kebiasaan minum kopi.

12. Berhenti merokok
Selain minum kopi, merokok juga bisa membuat bibir menjadi hitam. Oleh karena itu selain berhenti minum kopi, berhentilah merokok. Selain badan lebih sehat, bibir juga akan tampak lebih merah.

13. Hindari kebiasaan menjilat bibir
Hindari kebiasaan menjilat bibir. Kebiasaan ini dapat menyebabkan bibir menjadi kering dan terlihat pucat. Jadi jauhi kebiasaan menjilat bibir sehingga bibir anda terjaga kelembabannya serta tampak merah alami.

Demikian 13 Tips Memerahkan Bibir Secara Alami. Semoga bermanfaat.
13 TIPS MEMERAHKAN BIBIR SECARA ALAMI 4.5 5 Agus Budianto Friday, 25 December 2015 13 Tips Memerahkan Bibir Secara Alami - Memiliki bibir merah alami akan membuat penampilan sesorang terlihat menarik. Siapa pun pasti ingin...


No comments:

Post a Comment